Rabu, 11 Juni 2014

BATU SATAM





Seperti terlihat pada foto, batu satam adalah jenis batu berwarna hitam yang seperti batu-batu permata pada umumnya, Batu Satam digunakan sebagai bahan perhiasan. Keunikan batu ini adalah permukaannya yang bermotif seperti ukiran unik dan tidak beraturan dan ukiran alam pada batu ini adalah letak keindahannya. Menurut cerita masyarakat Belitung, Batu Satam yang pada jaman Belanda disebut Billitonit (batu dari Belitung), hanya terdapat di pulau Belitung.

Konon menurut cerita batu ini berasal dari pecahan asteroid yang jatuh di Belitung pada masa silam dan kemudian terkubur di dalam tanah. Batu Satam mulai ditemukan ketika industri penambangan timah mulai beroperasi di Belitung. Batu-batu tersebut muncul ke permukaan bersamaan dengan tanah yang dikeruk dari dalam bumi oleh penambang timah. Secara tidak sengaja, batu-batu Satam tersebut ditemukan oleh para penambang. Karena keunikan ukiran di permukaannya, batu ini menjadi menarik untuk dijadikan perhiasan. Satam bisa didapatkan di toko-toko perhiasan di Belitung.


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar